Prosedur Swap Nokia Flexi BTS

Posted by MIfta Nurdin on Kamis, 28 April 2011 |




Resensi oleh:luisnani
Nokia Siemens Network merupakan salah satu provider terbesar yang bergerak di bidang telekomunikasi.Salah satu produknya berupa perangkat yang disebut dengan 2G Flexi Nokia Edge dimana perangkat ini diklaim memiliki ketangguhan baik di indoor maupun outdoor serta modulnya yang bersifat flexibel.Proses swap BTS biasanya dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dan kapasitas pengguna jaringan telekomunikasi.Proses ini secara umum dibagi menjadi empat bagian yaitu Transmission shifting , Flexi BTS installation , Flexi BTS Commissioning , dan Cross-Connections antara BTS dan BSC.

Yang termasuk ke dalam Transmission shifting yaitu diawali dengan penggantian radio transmisi PDH lama dengan yang baru lalu dilakukan koneksi kembali untuk seluruh transmisi PDH yang baru (Cross-Patching Radios) dilanjutkan dengan pemesangan kabel interfaces lalu dilakukan loop-testing untuk pengecekan kembali transmisinya.Diakhiri dengan pengalokasian traffic E1.

Sedangkan untuk proses instalasi BTS flexi diawali dengan koneksi DTRX dengan DDU (ERGA duplexer untuk GSM dan ERDA duplexer untuk DCS) lalu koneksi ESMA (berlaku seperti prosesor) dengan DDU.Jika ada penambahan TRX maka bisa menggunakan ESEA.Kemudia dilanjutkan dengan koneksi kabel power ke DDU , DTRX , dan ESMA.Langkah selanjutnya yaitu mengukur VSWR (Voltage Standing Wave Ratio) dari kable feeder untuk mengecek adanya DTF (Distance to Fault) , lalu koneksi kabel feeder ke BTS Flexi melalui jumper , dan diakhiri dengan labeling alarm.

Berikutnya untuk proses Commissioning BTS Flexi diawali dengan koneksi BTS Flexi dengan perangkat laptop , lalu melakukan konfigurasi tiap TRX dan sector melalui software Flexi BTS , kemudian konfigurasi Abis Plan , Cross-Coonnection antara Flexi BTS dengan transmisi PDH , dilanjutkan dengan Cross connection untuk merubah BSC lama ke BSC baru , dan diakhiri dengan loop-testing untuk melakukan pengecekan transmisi baru dengan BSC Nokia.



Prosedur yang disampaikan ini merupakan prosedur secara umun untuk melakukan swap BTS.Masih banyak lagi hal-hal yang harus diperhatikan untuk menjamin keberhasilan dalam proses swap dan langkah-langkah apa yang harus diambil jika mengalami kegagalan dalam proses ini.

Prosedur Swap Nokia Flexi BTS Originally published in Shvoong: http://id.shvoong.com/products/telecom/2019877-prosedur-swap-nokia-flexi-bts/